CIRI-CIRI DAN DEFINISI TENTANG MIDDLE RANGE TEORI



1.      Ciri-ciri Middle Range Theory
a.    Menurut Mc. Kenna H.P. (1997)
·       Bias digunakan secara umum pada berbagai situasi
·       Sulit mengaplikasikan konsep kedalam teori
·       Tanpa indicator pengukuran
·       Masih cukup abstrak
·       Konsep dan proposisi yang terukur
·       Inklusif
b.    Menurut Meleis A.I. (1997)
·       Ruang lingkup yang terbatas
·       Memiliki sedikit abstrak
·       Membahas fenomena / konsep yang lebih spesifik
·       Merupakan cerminan praktik (administrasi, klinik, pengajaran)
c.     Menurut Whall (1996)
·       Konsep dan proposisi spesifik tentang keperawatan
·       Mudah diterapkan bias diterapkan pada berbagai situasi
·       Proposisi bias berada dalam suatu rentang hubungan sebab akibat

2.      Kegunaan Middle Range Theory
a.       Dalam bidang praktik dan penelitian mudah diaplikasikan dan cukup abstrak secara ilmiah. Tingkatnya menengah diorganisasi dalam lingkup terbatas, variable terbatas, serta dapat diuji secara langsung.
b.      Mampu menstimulasi dan mengembangkan pemikiran rasional dari penelitian.
c.       Membimbing dalam penilitian variable dan pernyataan dalam penelitian.
d.      Membantu praktik dengan memfasilitasi pemahaman terhadap perilaku klien.

3.      Tindakan Keperawatan
Secara langsung berfokus pada sumber yang berasal dari dalam diri seseorang terhadap transendensi/berfokus padabeberapa factor personal dan kontekstual yang mempengaruhi hubungan antara transendensi diri dan keadaan baik/sehat.

4.      Perkembangan Middle Range Theory
a.       Teori induktif yang membangun teori melalui riset.
b.      Teori deduktif yang berasal dari Grand Theory.
c.       Kombinasi dari teori keperawatan dan non keperawatan.
d.      Sintesa teori yang berasal dari penelitian yang telah terpublikasikan.
e.      Mengembangkan teori dari pedoman praktik klinik.

5.      Kontroversi tentang Middle Range Theory
Identifikasi Middle Range Theory telah cukup jelas. Dalam analisis dasar Middle Range Theory pertanyaan tentang Middle Range Theory bukanlah merupakan suatu pernyataan hitam dan putih namun memiliki definisi yang jelas. Middle Range Theory mengandung nilai abstrak, tidak terlalu luas namun juga tidak terlalu sempit tetapi berada pada kondisi pertengahan.

6.      Perbandingan dengan yang Lain
Cukup spesifik untuk memberikan petunjuk riset dan praktik. Cukup umum pada populasi klinik dan mencakup fenomena yang sama. Dapat diuji dalam pemikiran empiris, mempresentasikan bidang keperawatan yang lebih spesifik/ terbatas dan lebih dapat diaplikasikan secara langsung dalam tatanan praktek.

Terimkasih sudah berkunjung ke Blog Pengetahuan. Budayakan untuk berkomentar yang baik dan sesuai dengan materi postingan, komentar yang terlalu singkat kami anggap Spam dan tidak kami tanggapi
EmoticonEmoticon